IESP’s Campus Life Photo Contest
PERIODE
PESERTA
Kontes ini terbuka untuk seluruh civitas akademika (dosen, staf kependidikan, dan mahasiswa) dan alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Padjadjaran.
CARA MENGIKUTI KONTES
- Foto yang diikutsertakan harus memperlihatkan salah satu sisi terbaik dan positif dari kehidupan kampus Universitas Padjadjaran (khususnya di lingkungan Program Studi IESP atau Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unpad).
- Semua karya foto harus dikirimkan dalam format digital melalui situs photo contest kami di http://woobox.com/koeh4y. Dan harus diberi judul dan penjelasan (deskripsi) tertulis (maksimal 100 kata ).
- Foto yang dikirimkan adalah 2 megabyte atau lebih kecil, dan harus dalam format JPEG atau JPG. Segala bentuk manipulasi pada foto diperbolehkan.
- Peserta harus menjamin bahwa foto yang diikutsertakan berikut deskripsinya adalah karya asli yang dibuat sendiri oleh peserta dan tidak ada pihak lain memiliki hak, judul, klaim atau kepentingan dalam photo atau uraian tersebut.
- Peserta tetap memiliki hak cipta akan foto yang dikirimkan. Walaupun demikian panitia tidak akan mengembalikan soft copy kepada pemilik photo dan berhak menggunakan photo yang diikutsertakan dalam kontes ini dalam segala jenis aktifitas komunikasi, marketing ataupun kehumasan Program Studi IESP Unpad.
- Setiap peserta dapat mengirimkan foto lebih dari satu.
HADIAH
Photo contest ini berhadiah total Rp. 1.500.000. Juara ke 1 akan memperoleh uang sebesar Rp. 500.000. Juara ke-2 akan memperoleh hadiang uang sebesar Rp. 300.000 dan juara ke-3 akan memperoleh hadiah uang sebesar Rp.200.000. Dan 10 pemenang berikutnya akan memperoleh hadiah masing-masing sebesar Rp. 50.000.
PENJURIAN, KRITERIA DAN KONDISI
- Semua foto yang diikut sertakan dalam kontes ini akan dimuat dalam facebook fan page Program Studi IESP Unpad di facebook.com/iespunpad.
- Pemenang akan ditentukan oleh tim juri yang akan dipilih dan ditentukan oleh panitia. 10 foto terbaik akan dipilih langsung berdasarkan jumlah voting terbanyak. Pemenang ke-1, ke-2 dan seterusnya akan dipilih dari 10 foto terbaik tersebut dan akan ditentukan oleh tim juri.
- Foto dinilai berdasarkan kriteria sebagai berikut: (1) Kualitas fotografi (50%), (2) sejauh mana foto tersebut menyampaikan pesan positif megenai salah satu kehidupan kampus (25%), (iii) kualitas deskripsi dan hubungannya dengan foto, serta tema kontes (25%).
- Jika jumlah foto yang diikutsertakan kurang dari 20, maka Panitia berhak memperpanjang waktu kontes.
INFORMASI
Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi Prodi IESP Unpad melalui email: prodi-s1.iesp@fe.unpad.ac.id.